33 Kata Bijak yang Membuat Hidupmu Tertawa
KAWACA.COM - Kamu sedang galau? Cobalah baca 33 kata bijak di bawah ini, dan rasakan apa yang terjadi:
1.
"Jangan sedih, jangan iri dengki, dan jangan banyak berkhayal. Jalani saja hidupmu apa adanya. Namun jangan pernah berjalan dalam keadaan tidak memakai apa-apa."
2.
"Hidup sama seperti waktu kamu ulangan matematika di kelas Sekolah Dasar. Kamu tidak perlu menoleh ke kanan dan kiri mencari contekan. Sebab pada akhirnya Guru akan berteriak: selesai tidak selesai kumpulkan!"
3.
"Apa pun yang ingin kamu kerjakan hari ini, segera kerjakan! Karena bisa jadi besok kamu akan ketiduran."
4.
"Cinta itu hanya soal meninggalkan atau ditinggalkan, maka jika ada yang bilang ingin meninggalkanmu, segeralah kamu bilang: lebih cepat lebih baik."
5.
"Ketika langit gelap, guruh dan guntur silih berganti, dan angin mulai menari, kamu jangan hanya duduk menulis puisi, berlarilah ke halaman, barangkali ada jemuran yang perlu diselamatkan!"
6.
"Adalah sesuatu yang normal adanya gelap dan terang. Namun saat kamu sedang berada dalam gelap, hati-hatilah, jangan sampai kepalamu kejedot tembok."
7.
"Percayalah kalau dalam kerendahan hati ada ketinggian budi, dan di samping ketinggian Budi, ada Joko yang berdiri lebih pendek."
8.
"Jangan menunggu untuk menyatakan cinta, katakan saja kapan dan di mana saja. Karena kalau kelamaan menunggu, nanti Cinta pergi bersama Rangga."
9.
"Seperti kebenaran, kesalahan juga adalah pengalaman hidup yang berharga, dan pengalaman adalah guru yang terbaik. Maka, sering-seringlah berbuat salah."
10.
"Sudahlah, jangan terlalu memaksa mencari pasangan hidup yang sempurna, karena Sempurna sudah punya Andra and The Backbone."
11.
"Di antara segudang kriteria mencari cewek ideal untuk dijadikan istri, yang paling penting dan utama adalah lihat kakinya: menginjak tanah atau tidak."
12.
"Ingat, jatuh cinta itu hanya sekali, selebihnya adalah terpeleset."
13.
"Tidak perlu tampan atau cantik yang cetar membahana untuk mencari pasangan hidup, yang penting wajahnya ramah lingkungan dan irit BBM."
14.
"Kunci hubungan yang bahagia adalah bisa menerima kekurangan sekaligus kelebihan berat badan."
15.
"Jika mau berniat berubah dalam hidup, berubah saja, tidak perlu banyak gaya kayak Power Rangers."
16.
"Kamu terlanjur menjalin hubungan dengan seseorang yang membuat hidupmu lebih buruk? Santai saja: biarkan dia tetap bertahan, tapi kamu harus segera pergi."
17.
"Lebih baik mengerti sedikit daripada tidak mengerti, namun lebih baik tidak mengerti sama sekali daripada selalu salah mengerti."
18.
"Bicaralah yang manis walau apa yang akan kamu sampaikan itu pahit!"
19.
"Bila kamu selalu gagal dalam segala hal, cobalah ingat, kiranya ada satu hal yang lupa kamu lakukan, yaitu: bertanya pada rumput yang bergoyang..."
20.
"Rumput tetangga selalu terlihat lebih hijau dari rumput sendiri, tapi apa kamu sedang memelihara kambing atau sapi?"
21.
"Wanita itu tempatnya ingat, pria itu tempatnya lupa. Bila keduanya bersama akan selalu lupa-lupa ingat."
22.
"Enaknya jadi pria itu bisa bebas memilih wanita mana yang disukai. Namun wanita lebih enak lagi, dia bisa seenaknya menolak pria mana yang tidak disukai."
23.
"Persahabatan itu seperti kepompong, bisa menjadi ulat atau kupu-kupu."
24.
"Single itu prinsip, jomlo itu nasib!"
25.
"Saat sekolah kamu selalu bilang: rajin pangkal pandai. Saat sudah bekerja kamu pun selalu bilang: hemat pangkal kaya. Namun saat sudah menikah, kamu akan selalu bilang: sekolah lebih enak dari bekerja."
26.
"Bukit bermula dari sedikit demi sedikit. Namun jerit-jerit berawal dari cubit-cubit."
27.
"Jangan pernah mencoba untuk mengarungi lautan, itu akan sia-sia. Karena karung biasanya untuk beras atau lomba lari karung."
28.
"Di jalan, janganlah kamu memberi tahu orang yang bertanya, karena bisa jadi dia sukanya tempe."
29.
"Sebagai istri, janganlah terlalu banyak mengurusi suami, kalau suamimu memang sedang berjuang untuk gemuk."
30.
"Jangan salahkan malam jika kamu tidak bisa tidur karena lapar, tapi salahkanlah pacarmu. Karena memikirkan dia kamu jadi lupa makan seharian."
31.
"Wahai manusia, jadilah bijaksana. Bila ada yang melemparmu batu, balaslah dengan melempar bunga beserta potnya."
32.
"Maksud hati ingin memeluk gunung, apalah daya itu gunung punya tetangga."
33.
"Jika ada sumur di ladang boleh kita menumpang mandi, kalau ternyata banyak orang janganlah mandi telanjang."
1.
"Jangan sedih, jangan iri dengki, dan jangan banyak berkhayal. Jalani saja hidupmu apa adanya. Namun jangan pernah berjalan dalam keadaan tidak memakai apa-apa."
2.
"Hidup sama seperti waktu kamu ulangan matematika di kelas Sekolah Dasar. Kamu tidak perlu menoleh ke kanan dan kiri mencari contekan. Sebab pada akhirnya Guru akan berteriak: selesai tidak selesai kumpulkan!"
3.
"Apa pun yang ingin kamu kerjakan hari ini, segera kerjakan! Karena bisa jadi besok kamu akan ketiduran."
4.
"Cinta itu hanya soal meninggalkan atau ditinggalkan, maka jika ada yang bilang ingin meninggalkanmu, segeralah kamu bilang: lebih cepat lebih baik."
5.
"Ketika langit gelap, guruh dan guntur silih berganti, dan angin mulai menari, kamu jangan hanya duduk menulis puisi, berlarilah ke halaman, barangkali ada jemuran yang perlu diselamatkan!"
6.
"Adalah sesuatu yang normal adanya gelap dan terang. Namun saat kamu sedang berada dalam gelap, hati-hatilah, jangan sampai kepalamu kejedot tembok."
7.
"Percayalah kalau dalam kerendahan hati ada ketinggian budi, dan di samping ketinggian Budi, ada Joko yang berdiri lebih pendek."
8.
"Jangan menunggu untuk menyatakan cinta, katakan saja kapan dan di mana saja. Karena kalau kelamaan menunggu, nanti Cinta pergi bersama Rangga."
9.
"Seperti kebenaran, kesalahan juga adalah pengalaman hidup yang berharga, dan pengalaman adalah guru yang terbaik. Maka, sering-seringlah berbuat salah."
10.
"Sudahlah, jangan terlalu memaksa mencari pasangan hidup yang sempurna, karena Sempurna sudah punya Andra and The Backbone."
11.
"Di antara segudang kriteria mencari cewek ideal untuk dijadikan istri, yang paling penting dan utama adalah lihat kakinya: menginjak tanah atau tidak."
12.
"Ingat, jatuh cinta itu hanya sekali, selebihnya adalah terpeleset."
13.
"Tidak perlu tampan atau cantik yang cetar membahana untuk mencari pasangan hidup, yang penting wajahnya ramah lingkungan dan irit BBM."
14.
"Kunci hubungan yang bahagia adalah bisa menerima kekurangan sekaligus kelebihan berat badan."
15.
"Jika mau berniat berubah dalam hidup, berubah saja, tidak perlu banyak gaya kayak Power Rangers."
16.
"Kamu terlanjur menjalin hubungan dengan seseorang yang membuat hidupmu lebih buruk? Santai saja: biarkan dia tetap bertahan, tapi kamu harus segera pergi."
17.
"Lebih baik mengerti sedikit daripada tidak mengerti, namun lebih baik tidak mengerti sama sekali daripada selalu salah mengerti."
18.
"Bicaralah yang manis walau apa yang akan kamu sampaikan itu pahit!"
19.
"Bila kamu selalu gagal dalam segala hal, cobalah ingat, kiranya ada satu hal yang lupa kamu lakukan, yaitu: bertanya pada rumput yang bergoyang..."
20.
"Rumput tetangga selalu terlihat lebih hijau dari rumput sendiri, tapi apa kamu sedang memelihara kambing atau sapi?"
21.
"Wanita itu tempatnya ingat, pria itu tempatnya lupa. Bila keduanya bersama akan selalu lupa-lupa ingat."
22.
"Enaknya jadi pria itu bisa bebas memilih wanita mana yang disukai. Namun wanita lebih enak lagi, dia bisa seenaknya menolak pria mana yang tidak disukai."
23.
"Persahabatan itu seperti kepompong, bisa menjadi ulat atau kupu-kupu."
24.
"Single itu prinsip, jomlo itu nasib!"
25.
"Saat sekolah kamu selalu bilang: rajin pangkal pandai. Saat sudah bekerja kamu pun selalu bilang: hemat pangkal kaya. Namun saat sudah menikah, kamu akan selalu bilang: sekolah lebih enak dari bekerja."
26.
"Bukit bermula dari sedikit demi sedikit. Namun jerit-jerit berawal dari cubit-cubit."
27.
"Jangan pernah mencoba untuk mengarungi lautan, itu akan sia-sia. Karena karung biasanya untuk beras atau lomba lari karung."
28.
"Di jalan, janganlah kamu memberi tahu orang yang bertanya, karena bisa jadi dia sukanya tempe."
29.
"Sebagai istri, janganlah terlalu banyak mengurusi suami, kalau suamimu memang sedang berjuang untuk gemuk."
30.
"Jangan salahkan malam jika kamu tidak bisa tidur karena lapar, tapi salahkanlah pacarmu. Karena memikirkan dia kamu jadi lupa makan seharian."
31.
"Wahai manusia, jadilah bijaksana. Bila ada yang melemparmu batu, balaslah dengan melempar bunga beserta potnya."
32.
"Maksud hati ingin memeluk gunung, apalah daya itu gunung punya tetangga."
33.
"Jika ada sumur di ladang boleh kita menumpang mandi, kalau ternyata banyak orang janganlah mandi telanjang."