Live KAWACA TV
Tonton
wb_sunny

Belajar Menertawakan Diri Sendiri - Sugiono MP

Belajar Menertawakan Diri Sendiri - Sugiono MP

oleh Emi Suy


#KAWACA. COM - Sukur Budiharjo yang saya kenal lewat facebook, seorang Guru mata pelajaran Bahasa Indonesia  di SMP N 32 Jakarta Barat. 

MIK KITA MIRA ZAINI DAN LISA YANG MENUNGGU LELAKI DATANG adalah sekumpulan sajak koplak Sukur  Budiharjo yang segar, kocak dan tak jarang mengajak tertawa terbahak.  Membaca sajak-sajak ini,  tak perlu mengerutkan dahi sebab mudah dimengerti dengan tema kritik sosial untuk pemerintahan juga terdapat unsur kelakar di dalamnya.

Salah satu di antara jenis-jenis puisi kontemporer Indonesia adalah puisi mbeling. Puisi ini merupakan puisi yang tidak terikat oleh aturan puisi pada umumnya. Sajak-sajak Pak Sukur ini juga mengemas  potret realita sehari-hari dengan gaya satir dan paradok. Ada sejumlah nama yang dikenal mbeling, antara lain: Remy Silado,  Jeihan Sukmantoro, Yudhistira ANM Massardi yang puisi-puisinya menyemarakkan kesusasteraan Indonesia.

Sebagai contoh, berikut sajak koplak Sukur Budiharjo :

BERMAIN

Bermain air basah
Bermain api hangus
Bermain selingkuh runtuh

Jakarta, 6 Oktober 2017 


JANGAN KAU TOLAK AMALKU! 

tuhan,  ini hari
jangan kau tolak amalku dari
hasil menipu, korupsi,  dan mencuri! 

Cibinong,  30 Januari 2016

Membaca puisi-puisi Sukur dalam buku ini, seperti sedang membaca diri sebagai manusia, kemudian menertawakannya.

Jakarta, 2 April 2018


Tags

GRATIS BERLANGGANAN

Dengan berlangganan, kamu tidak akan ketinggalan postingan terbaru Kawaca setiap harinya.