Debat Pro Kontra Puisi Esai: Jumat 16 Feb 2018
#KAWACA.COM - Yayasan Budaya Guntur akan menggelar Debat Pro Kontra Puisi Esai dengan topik
"Lahirnya Angkatan Baru
Puisi Esai: Pro dan Kontra".
Debat ini akan menguji benarkah telah lahir
angkatan baru puisi esai di tahun 2018? Apakah puisi esai genre
baru? Pro dan kontra 170
penulis / penyair
ekspresikan batin Indonesia lewat puisi esai di 34 provinsi melalui 34 buku. Pro dan kontra gerakan
puisi esai yang menggunakan teknik marketing dengan honor besar, serta benarkah dan mengapa
gerakan puisi esai adalah kasus sastra paling heboh sejak Indonesia merdeka?
Dalam debat kali ini empat pembicara pro kontra
akan hadir berhadapan:
Narudin Pituin vs Saut
Situmorang
KRT Agus Nagaro vs Eko
Tunas
Jumat 16 Feb 2018, jam
16.00, di Yayasan Budaya Guntur
Jl. Guntur 49, Manggarai
Jakarta Selatan.
Silahkan hadir. Ajak
teman. Diskusi sambil minum kopi
TTD
Isti Nugroho